Minggu, 08 Agustus 2010

VISI DAN MISI

Visi Jurusan PKn
Pengembangan Progdi PKn FKIP UMS ke arah memperkuat jurusan sebagai lembaga pelopor dan unggul (leading and outstanding department) bertaraf internasional (internasional level) dalam bidang akademik dan profesional untuk mengembangkan tenaga kependidikan PKn yang profesional, pendidikan disiplin ilmu, disiplin ilmu pendidikan, dan disiplin ilmu lainnya.
Misi Jurusan PKn
1. Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan tenaga kependidikan PKn dan Tata Negara yang profesional dan memiliki daya kompetitif tinggi.
2. Menyelenggaralan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi untuk memperkuat epistemologi dan “ body of knowledge” ilmu politik, hukum, kenegaraan dan kewarganegaraan melalui berbagai kegiatan akademik serta untuk mendukung pengembangan jurusan.
3. Mengembangkan dan membina berbagai rumpun studi seperti politik, hukum, kenegaraan dan kewarganegaraan serta etika, nilai dan moral bernegara.
Sasaran Jurusan PKn
Program Studi PKn sebagai bagian integral dari FKIP UMS mempunyai sasaran sebagai berikut :
1. Melaksanakan proses pendidikan dan pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan misi Tri Dharma Perguruan Tinggi dan amanat Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Mendidik calon-calon guru prajabatan dan dalam jabatan profesional untuk jenjang SMP/MTs dan SMA/MA/SMK dalam bidang studi PKn.
3. Mempersiapkan sumber daya manusia terdidik, calon dosen, penatar dan konsultan pendidikan dalam bidang PKn.
Tujuan Jurusan PKn
1. Menghasilkan lulusan tenaga kependidikan PKn dan Tata Negara yang profesional dan memiliki daya kompetitif tinggi.
2. Menghasilkan berbagai karya ilmiah yang terkait dengan “body of knowledge” dalam pendidikan disiplin ilmu dan disiplin ilmu politik, hukum, kenegaraan dan kewarganegaraan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar